banner 981x668
BERITA  

Tiga Mobil Terlibat Kecelakaan, Dua Pengendara Dilarikan Ke Rumah Sakit

banner 120x600

Jembrana (JPost) – Kecelakaan akibat kehilangan kendali kembali terjadi di Jalan Raya Jurusan Denpasar – Gilimanuk tepatnya KM 57-58 Barat Pura dalam Pengragoan ,Banjar Pengragoan Dangin Tukad,Desa Pengragoan, Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana, akibatnya dua mobil mengalami ringsek dan dua korban di larikan ke rumah sakit, Sabtu (27/5).l sekitar Pukul 16.10 Wita.

Berdasarkan laporan siaran dari Polsek Pekutatan yang Jpost dapat, dijelaskan jika kecelakaan ini terjadi bermula saat kendaran Avanza Putih bernopol DK 1021 WG yang di kendarai I Wayan Suardika (43) asal Desa Dauh Puri Klod, Badung bersama Istri dan dua anaknya itu, melaju dari arah timur menuju barat dengan kecepatan tinggi.

Baca Juga:  Akibat Cuaca Buruk, Dua Nelayan Pengambengan Hilang Saat Melaut

Sedangkan dari arah sebaliknya kendaraan Mobil jenis truck Fuso bernopol DR 8211 K yang dikendarai I Nyoman Suroso (65) asal kerambitan, Tabanan, beriringan kendaraan berjenis CRV Hitam bernopol D 1171 AHE. dikendarai Feriyanto (43) dengan Margo Mulyo (47) keduanya berasal dari sleman Yogyakarta.

Setibanya di TKP Mobil Avanza mengalami oleng ke kanan hilang kendali dan Menabrak truk Fuso yang bergerak dari arah barat (Gilimanuk) bagian kanan dan selanjutnya menabrak lagi Mobil Honda HRV yang di belakang Truk Fuso.

“Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun pengendara Avanza maupun CRV sempat syok dan dilarikan ke Rumah Sakit Umum Negara,dan kerugian ditafsir mencapai Lima Puluh Juta Rupiah” kata Kapolsek Pekutatan Kompol I Wayan Suastika, SH. (Yus)

Baca Juga:  Ahmad Azmi Wakili Bali ke Nasional, Bupati Jembrana Beri Dukungan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

banner 981x668