Jembrana (JPost) – Layanan cuci motor dan mobil di Rutan Kelas IIB Negara semakin diminati warga sekitar. Dengan tarif yang sangat terjangkau, mulai dari Rp.10 ribu untuk sepeda motor kecil hingga Rp.50 ribu untuk mobil, layanan ini berhasil menarik banyak pelanggan.
Terlebih saat perayaan Tumpek Landep, antrean kendaraan yang ingin dicuci membludak.
“Kami sangat senang dengan antusiasme masyarakat,” ujar I Nyoman Tulus Sedeng, Kepala Subsi Pelayanan Tahanan. Sabtu (27/7/24)
Tulus menambahkan, selain memberikan penghasilan tambahan bagi warga binaan, layanan ini juga menjadi sarana untuk melatih keterampilan mereka.
ZA (29), salah satu warga binaan yang bertugas, mengungkapkan bahwa dalam dua hari menjelang Tumpek Landep, mereka mampu mencuci puluhan kendaraan dan menghasilkan pendapatan hingga jutaan rupiah. “Banyak warga yang puas dengan hasil kerja kami, bahkan ada yang menjadi pelanggan tetap,” ungkapnya.
Ahmad (23), salah satu pelanggan, mengaku sangat puas dengan layanan yang diberikan. “Motor saya jadi kinclong seperti baru lagi,” ujarnya. “Selain itu, harga yang ditawarkan juga sangat bersahabat dengan kantong.” Tandasnya.